Remaja yang Mengaku Berasal dari Tahun 2035 Ternyata Pelajar SMP

Moalila - vleopos.com

VLEOPOS - Facebook dihebohkan oleh seseorang yang mengaku berasal dari tahun 2035. Melalui akun facebooknya, orang itu mengaku kalau ia berasal dari tahun 2035 dan kembali ke tahun 2014 dengan membawa misi.

Tapi kegemparan publik mengenai sosok si bocah masa depan bernama Putra Kandias sepertinya bakal berakhir. Dalam beberapa hari terakhir, pengguna jejaring sosial di Indonesia memang seolah heboh dengan sosok Kandias.

Nama laman facebooknya Putra Kandias dan telah disukai 10.523 orang. Sebelum diberitakan media sekitar pukul 13.00 hanya 6.000 orang yang menyukai. Berikut adalah perkenalan orang yang mengaku berasal dari masa depan itu melalui sebuah postingan di facebook.
Dia memulai misi di tahun 2014 ini guna menemukan seorang anak indigo untuk dibawa ke masa depan sekaligus memberikan peringatan bahwa akan ada bencana besar pada tahun depan. Postingan orang yang mengaku bernama Putra Kandias itu mendapat banyak komentar. Bahkan hingga tulisan ini dimuat status yang dibaut 13 Novmber lalu itu sudah mendapat lebih dari seribu komentar.


Putra Kandias juga mengungkapkan beberapa kejadian di masa depan dan ia juga bersedia menjawab setiap pertanyaan. Beberapa pernyataanya terkait masa depan cukup kontroversial dan memancing komentar lainnya.

Dia mengaku sudah mengetahui kalau tahun 2014 Persib akan juara liga Indonesia dan tahun 2015 sudah tidak akan ada lagi final karena karena Indonesia sudah porak poranda.

Bocah itu pun mengaku lahir pada tangal 21 Mei 2016 dan usianya sekarang adalah 19 tahun.

Celotehan Kandias pun ditanggapi sinis oleh banyak orang. Netizens langsung menyerbu Facebook miliknya dengan menuding bahwa Kandias orang yang tidak waras. Seolah tak peduli dengan banyak komentar miring, Kandias yang mengaku sudah kembali ke tahun 2035 dengan mesin waktu itupun kini harus mengalami masalah serius.

Tidak cukup sampai disitu, ia juga mengaku kalau dirinya berangkat dari masa depan menggunakan mesin waktu ciptaan ke-3, sebuah mesin waktu dengan teknologi paling canggih di tahun 2035.

Identitasnya sempat sumir, tetapi akhirnya terungkap siapa Putra Kandias. Di laman tersebut ia memasang foto profil seorang anak laki-laki yang mengenakan baju batik SMP. Ternyata itu akun milik remaja laki-laki bernama Imam Anhary Fauzy.

Dalam foto sampul Putra Kandias menunjukkan lokasi kantor agen tour and travel yang berada di Jalan Ahmad Yani, depan SPBU simpang Tangga Takat. Selain agen travel tempat tersebut merupakan rental band. Dari keterangan facebooknya juga diketahui Imam merupakan siswa SMP Negeri 16 Palembang. Ini diketahui karena dirinya bergabung dalam grup SMP Negri 16. Ia juga pernah memposting tulisan dalam grup tersebut. Imam juga mengatur keamanan facebooknya untuk tidak bisa dilihat oleh orang yang tidak berteman diakun facebooknya.

Dari penelusuran foto yang dia pasang di akun Facebook miliknya, terungkap bahwa foto itu pernah diposting oleh pengguna Facebook lain bernama Imam Anhary Fauzy. Bahkan dalam halaman FB Imam, ada beberapa postingan netizens yang kesal akan ulah Putra Kandias. Banyak pertanyaan pun muncul mengenai apakah Imam adalah sosok Kandias?

Facebook Imam sendiri sudah berhenti beraktifitas semenjak Rabu (19/11) saat dirinya mengubah foto profilnya. Dalam foto-foto yang ada, Imam yang rupanya seorang penggemar anime Naruto ini tak ubahnya seorang pelajar sekolah menengah. Dari grup yang dia ikuti di Facebook, Imam mengikuti grup SMP Negeri 16 Palembang yang memunculkan dugaan bahwa Imam merupakan pelajar sekolah di sana.

Lantas apakah ternyata sosok asli Kandias itu rupanya adalah Imam si pelajar masa kini di SMP Negeri 16 Palembang? Waktu yang akan menjawabnya.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
Artikel Terkait:
Facebook
Breaking News close button
Back to top

0 comments

Vleopos adalah berita Ragam Kehidupan dan Inspirasi, Disini Anda bebas bertanya maupun mengutarakan ide, gagasan, opini secara bebas yang tentu tidak termasuk dalam koridor Sara. Dilarang keras titip Link / URL hidup maupun berupa tulisan atau mempromosikan produknya.

Bagaimana Pendapat Anda?
 
Copyright © 2014. Vleopos - All Rights Reserved | Template - Maskolis
Proudly powered by Blogger